Saturday, February 23, 2013

Anda Suka Jajan Waspadai Cimol Dan Mie Berbahaya

mie instan
Ilustrasi mie instan I foto pribadi

Anda yang hobi jajanan makanan luar mulai dari detik ini harus lebih berhati-hati mengonsumsi makanan yang beredar di pasar yang di jual pedagang nakal, sebab menurut keterangan POM, bahwa telah di temukan berbagai macam makanan mengandung zat berbahaya. Demi kesehatan Anda sebaiknya mulai dari sekarang perbiasakan mengonsumsi makanan masakan ibu Anda di rumah dan itu tidak hanya menyehatkan tapi hemat pula.

Sejumlah makanan yang beredar di masyarakat diduga berbahaya seperti Cimol dan Mie masih sering ditemukan, setidaknya makanan ini mempunyai ciri-ciri, yaitu tampak kaku dan mengkilap, penyebab makanan ini berbahaya, yaitu ditambahkan zat pewarna sehingga ke depannya dapat mengganggu sistem pencernaan, Anda yang di rugikan dan menguntungkan pedagang nakal, jadi waspadalah. Bahkan juga telah di temukan sejumlah kosmetik ilegal dengan harga murah, jadi bagi Anda cewek jangan tergiur dengan kosmetik berharga murah meriah.

Sebelumnya juga telah ditemukan sejumlah bakso menggunakan daging babi dan kerupuk di goreng menggunakan minyak plastik. Hem tampaknya mulai dari sekarang kita sebagai manusia modern harus beralih ke pola makan zaman nenek moyang kita, mereka hanya makan makanan di olah secara tradisional. 

0 comments:

Post a Comment