Siapapun bila melihat materi uang dalam jumlah yang banyak, pasti hatinya akan luntur. tapi itu tidak demikian terjadi di negara bagian Florida, seorang warga Adriana Alen, menemukan uang 1.800 dollar AS atau setara Rp 16,8 juta. Ketika hendak menarik duit di ATM Bank. Tapi hebatnya Adriana Alen tidak memungut duit tersebut untuk kepentingan pribadi, bahkan ia bergumam :
”Aku harap orang yang kehilangan akan mendapatkannya kembali. Jumlahnya banyak sekali. Siapa tahu dia memerlukannya untuk belanja makanan atau anaknya sedang sakit. Aku tak pernah berpikir untuk mengambilnya,” ujar Alen.
Harian Palm Beach Post memberitakan, Adriana Alen menemukan uang itu di ATM saat hendak mengambil uang lalu menyerahkannya ke polisi.
”Uang itu ada di sana. Tuhan sedang mengujiku,” kata Alen.
Pegawai Chase Bank di Florida kini sibuk mencari pemilik uang 1.800 dollar AS yang tertinggal di mesin ATM bank tersebut di Boynton Beach. Uang telah dikembalikan ke manajer bank dan mereka akan menggunakan kamera keamanan dan informasi transaksi ATM untuk mencari pemiliknya.
Andai uang tersebut hilangnya di Kota Jakarta atau provinsi yang ada Indonesia. Bakalan jadi milik pribadi.
0 comments:
Post a Comment